LHOKSEUMAWE - ANN
PT Trans Continent bersama Harian Serambi Indonesia membagikan seribu masker kepada masyarakat Kota Lhokseumawe, dan Aceh Utara. Pembagian masker di Lhokseumawe berlangsung di depan Kantor Harian Serambi Biro Lhokseumawe di Jalan Medan-Banda Aceh, Desa Meunasah Masjid, Kecamatan Muara Dua, Rabu (13/5/2020) sore.
Sedangkan sebelumnya, CEO PT Trans Continent, Ismail Rasyid juga menyerahkan masker kepada perwakilan masyarakat Matangkuli di rumahnya, Desa Seuriweuk, Kecamatan Matangkuli, Aceh Utara, Selasa (12/5/2020).
Saat pembagian masker di Lhokseumawe juga hadir langsung Ismail Rasyid, dan Kepala Biro Harian Serambi Indonesia Lhokseumawe, Jafaruddin, serta sejumlah karyawan dari bagian percetakan, sirkulasi, dan montase.
Proses pembagian masker non medis warna putih tersebut dimulai sekitar pukul 17.00 WIB. Mereka terus membagikan masker kepada masyarakat yang melintas, baik yang menggunakan sepada motor, becak, maupun mobil. Aksi sosial untuk pencegahan penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), dan berakhir sekitar pukul 18.00 WIB.
Ismail Rasyid kepada Serambi, kemarin, menyebutkan, untuk Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara, pihaknya membagikan 1.000 masker. "Sebelum di Lhokseumawe, beberapa hari lalu kita juga membagikan 1.000 masker kepada masyarakat di Banda Aceh," ujarnya.
Menurutnya, aksi sosial bersama Harian Serambi Indonesia ini, sebagai bentuk kepedulian pihaknya, sekaligus menggugah masyarakat akan pentingnya menggunakan masker saat berada di luar rumah di tengah pandemi Covid-19 jni.
Pada kesempatan ini, Ismail Rasyid juga mengharapkan agar masyarakat Aceh terus meningkatkan kewaspadaan. Selain itu, dapat mematuhi seluruh intruksi pemerintah dalam hal antsipasi penyebaran Covid-19. "Terpenting mari terus meningkatkan ibadah dan berdoa, semoga kondisi ini bisa secepatnya normal kembali," pungkas pengusaha asal Matangkuli itu.
Sementara Kepala Biro Serambi Indonesia Lhokseumawe, Jafaruddin dalam kesempatan itu menyebutkan, pembagian masker yang dilakukan PT Trans Continent bersama Harian Serambi Indonesia dalam rangka membantu pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19, dan masyarakat yang belum memiliki masker.
Karena itu, diharapkan kepada masyarakat untuk selalu mematuhi imbauan pemerintah dalam rangka pencegahan Covid-19. “Kita juga mengucapkan terimakasih kepada CEO PT Trans Continent, Ismail Rasyid yang membantu menyediakan masker, dan membagikannya langsung kepada pengguna jalan serta masyarakat,” pungkas Jafaruddin.(*)