• Jelajahi

    Copyright © Aceh Nasional News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Category 2

    Dinas Pendidikan Aceh Rekrut Guru Inti UTBK Di Buka Secara Open

    10/07/21, Kamis, Oktober 07, 2021 WIB Last Updated 2021-10-07T10:49:56Z

    Banda Aceh I ANN.Co.id Dinas Pendidikan Aceh akan merekrut guru inti untuk menyukseskan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk masuk perguruan tinggi (PT). Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs Alhudri MM dalam rapat pimpinan pada Selasa (5/10) di Banda Aceh.

    Alhudri meminta para Kepala Cabang Dinas Pendidikan untuk meminta guru bidang studi yang di UTBK kan agar mengikutkan program guru inti.

    “Program ini merupakan jalan yang harus kita lakukan agar siswa dapat tembus masuk PT melalui UTBK kelak,” ujar Alhudri.

    Sementara itu Plt Kabid Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), Muksalmina SPd MSi menegaskan bahwa perekrutan guru inti dibuka secara open recruitmen diperuntukkan kepada semua guru bidang studi Dasar Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris.

    “Jurusan MIPA yaitu Matematika Saintek, Fisika, Kimia, Biologi. Jurusan IPS yaitu Sejarah, Ekonomi, Sosiologi, dan Geogragi,” tambah Muksalmina.

    Muksalmina mengajak kepada semua guru Aceh jenjang SMA dan SMK agar mendaftarkan diri mari menjadi guru inti UTBK Dinas Pendidikan Aceh.

    “Saat ini kami merekrut 230 guru sebagai Master of Teacher (MoT) dari 550 Guru Inti UTBK. Setiap Kabupaten/Kota akan kita rekrut 10 guru sesuai bidang studi UTBK,” tambah Muksalmina.

    Dikatakan Muksalmina bahwa guru tersebut akan diseleksi, selain catatan track record dari Cabang Dinas Pendidikan juga diuji pengetahuan tentang bidang masing-masing serta bakat skolastik.

    “Hasil seleksi, 230 guru calon MoT akan diberi pelatihan penguatan materi profesional, konsep dan pendalaman materi dan tricky dalam menjawab soal-soal UTBK,” sebut Muksalmina.

    Muksalmina menambahkan bahwa para guru tersebut harus menandatangani Pakta Integritas untuk komitmen terhadap program guru inti UTBK Dinas Pendidikan Aceh.

    Lebih lanjut Muksalmina menuturkan bahwa kondisi geografis serta kemampuan ekonomi orangtua siswa, sehingga banyak diantara siswa kita tidak kuliah. Terlebih kemampuan survive mereka yang rendah.

    “Sedikit sekali anak-anak di kampung yang melanjutkan pendidikan karena lebih dulu putus asa akibat berpikir tidak mungkin lulus UTBK jika tidak mengikuti bimbingan belajar. Karena itu kami menghadirkan program ini,” kata Muksalmina.

    Muksalmina menuturkan bahwa setiap Kabupaten/Kota di Aceh setidaknya memiliki satu bimbel ala Dinas Pendidikan Aceh yang melatih siswa cakap mengikuti UTBK Saintek maupun Soshum termasuk Tes Bakat Skolastik. Untuk kepentingan tersebut, Dinas Pendidikan Aceh akan menyeleksi lebih dari 800 guru SMA/SMK di Aceh dan kemudian diciutkan menjadi 550 guru inti.

    “Awalnya kami merekrut 230 guru (10 orang per kabupaten kota di Aceh untuk masing-masing bidang studi UTBK). Guru tersebut disebut Master of Teacher yang diberi penguatan konsep materi UTBK serta tricky menjawab soal UTBK. MoT merekrut 675 guru imbas lain untuk dilatih dan diseleksi menjadi 300 guru. Hasil seleksi tersebut menjadi guru inti ditambah MoT,” tutup Muksalmina.

    Guru Inti, pungkas Muksalmina akan memperoleh SK dan sertifikat dari Dinas Pendidikan Aceh serta akan diprioritaskan sebagai narasumber dalam berbagai pelatihan serta secara reguler memperoleh peningkatan pengetahuan. Adapun link untuk mendaftar seleksi guru inti adalah https://s.id/guruintiutbk. (*)

    Sumber . AcehSiana

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini