Seperti halnya Camat Pulo Aceh yang saat ini dijabat oleh Jamaluddin, pasca mutasi dan rotasi ratusan pejabat Pemerintah Kabupaten Aceh Besar yang dilakukan oleh Bupati Aceh Besar pada baru-baru ini.
Setelah posisi Camat lama Pulo Aceh Mawardi, ditinggalkan saat ini dijabat oleh Jamaluddin, yang sebelumnya menjabat sebagai Sekcam Kecamatan Darul Kamal.
Serah terima jabatan ditingkat Kecamatan itu dilakukan di Aula Kantor Kecamatan Pulo Aceh.
Tampak hadir pada sertijab di aula kantor camat Pulo Aceh yaitu, Sekda Aceh Besar Sulaimi, Asisiten I Farhan, Kadis Sosial Aceh Besar Bahrul Jamil, Staf Ahli Bupati Aceh Besar Arifin, Kabag humas bersama stafnya, Kepala BPKS Sabang T. Zulkarnen, Camat lama Mawardi, Camat baru Jamaluddin, Kapolsek Polo Aceh, Danramil Pulo Aceh, para Keuchik se Pulo Aceh, para Mukim Pulo Aceh dan tokoh-tokoh masyarakat Pulo Aceh.
Dalam sambutannya, Sekda Aceh Besar Sulaimi mengatakan, rotasi dan mutasi adalah hal biasa di ruang lingkup pemerintahan Aceh Besar dalam rangka penyegaran bagi pejabat yang baru, semoga ditempat yang baru kita bisa bekerja dengan maksimal dan selalu menjaga keharmonisan secara kekeluargaan.
Camat harus mampu menjalin kerjasama dengan para keuchik Gampong dan tokoh masyarakat dalam rangka membangun serta mengembangkan wilayahnya sesuai dengan visi dan misi Bupati – Wakil Bupati Aceh
Besar.
Terakhir kepada camat yang lama Sekda mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas dedikasi dan pengabdiannya selama memangku jabatan Camat Pulo Aceh dan kepada Camat yang baru agar dapat menjalankan tugas dengan penuh rasa tanggungjawab.
Lanjut Sekda Sulaimi, sangat berharap kepada Camat baru semoga ditempat yang baru ini bisa bekerjasama dengan baik sehingga pelayanan terhadap masyarakat bisa secara maksimal.(*)